Tuesday, September 30, 2014

Waiting for something good



Sepertinya rotasi dan revolusi bumi saat ini bergerak sangat cepat..
Gak kerasa udah hampir sebulan ada dirumah jadi pengangguran, ngelamar kesana kemari berharap dapat diterima berkerja untuk dapat membeli sebongkah berlian.

Setiap kali handphone ini berdering, yang terlintas dalam pikir ku “ ah, pasti HRD yang telpon”, saat ini handphone dan email menjadi alat komunikasi yang sangat penting bagi ku..

Bosan, penat dan semangat mulai lelah itulah yang kurasakan saat ini, Sejenak teringat kata-kata bang iwan “ engkau sarjana muda resah mencari kerja, sia-sia izajah mu”, ah kata-kata ini hanya mematikan semangat ku saja, tapi untunglah aku masih memiliki teman-teman yang selalu memotivasi untuk kebaikan kita semua.

Klo kata temen gw  “ KEEP MOVE…!!! “, selama kita masih terus bergerak pasti kita akan mendapatkan apa yang kita inginkan, inget tuhan ga pernah tidur.
Ada lagi yang bilang  “ waiting for something good ” tenang aja, nanti juga akan mendapatkan yang terbaik.

Terima kasih untuk semua, aku percaya bahwa seiring berjalannya waktu, kita akan tahu apa yang allah mau.

Tuesday, September 2, 2014

wish udah..




Wisuda…
Ya, wisuda adalah hari yang sangat ditunggu-tunggu oleh setiap mahasiswa. Wisuda bukanlah akhir dari segalanya melainkan, awal untuk menuju kehidupan dan tantangan yang berat.
Ilmu dan gelar yang telah kita dapat merupakan sebuah tanggung jawab besar untuk kita aplikasikan didalam lingkungan sekitar, baik itu dalam pekerjaan maupun dalam bermasyarakat.
Rasa bangga, sedih dan haru mewarnai acara wisuda ini. Sempat terbesit dalam pikiran ku sebuah pertanyaan-pertanyaan dan berbisik dalam hati,
ya allah apakah ini yang dinamakan wisuda..??
sebuah prosesi yang aku dan setiap mahasiswa impi-impikan..??
apakah aku pantas mendapatkan gelar ini sedangkan aku masih harus dan terus belajar..??
ya allah berikanlah petunjuk mu dan tuntunlah aku ke jalan mu agar aku dapat menjalani kehidupan yang penuh rintangan ini.

Ah.. sudahlah yang terpenting sekarang adalah bagaimana kita dapat mensyukuri apa yang telah kita dapat, abaikan mereka-mereka yang telah menghina mu dan tunjukan kepada mereka semua bahwa kita telah melewati satu tahap dan akan menuju ke tahap berikutnya.
Tetaplah mengikuti ilmu padi yang semakin berisi semakin merunduk.

Terima kasih untuk ayah yang selalu tersenyum dari syurga, ibu dan kakak-kakak ku tesayang yang telah memberikan kehidupan yang sangat luar biasa sampai saat ini.
Terima kasih untuk semua yang telah membantuku baik moril maupun materil yang tidak terhingga dari awal masuk sampai selesainya studi ini.
Terima kasih untuk semua ucapan dan doa-doa yang telah diberikan.
Tetap samangat dan teruslah bersyukur.